Bagaimana Cara Memulai Karir Menjadi Freelancer?

Insights | 2022-07-25 09:59:42
Bagaimana Cara Memulai Karir Menjadi Freelancer?

Semenjak adanya wabah COVID-19, freelance menjadi pekerjaan yang mulai dilirik dan dicari. Bahkan tahun 2020 lalu, jumlah pelaku profesi satu ini mencapai 33,34 juta atau setara dengan 26% lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya. Wajar saja karena menjadi freelancer sangat menguntungkan. Selain mendapatkan income cukup besar, kamu bisa bekerja di manapun dan kapanpun. Cara menjadi freelancer pun cukup mudah asalkan kamu mempunyai ilmunya.

Lantas, bagaimana cara menjadi freelancer pemula? Apa saja bidang pekerjaan yang disediakan? Yuk simak ulasan berikut ini!

Apa Itu Freelancer?

Freelancer merupakan pekerjaan lepas atau profesi yang dilakukan seseorang tanpa terikat kontrak tapi masih dalam peraturan kerja sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak yang bersangkutan. Pekerjaan yang ditawarkan oleh bidang ini berbagai macam. Mulai dari jasa atau keahlian seperti desainer grafis, membuat artikel, dan jasa membuat website. Keuntungan yang didapat ketika menjadi pekerja lepas pun cukup banyak. Selain cara menjadi freelancer cukup gampang, kamu bisa mengerjakan beberapa projek dalam satu waktu asalkan tetap mematuhi deadline yang diberikan.

Berbagai Jenis Bidang Pekerjaan Freelance

Sebelum mengetahui cara menjadi freelancer, kamu harus tahu dulu apa bidang yang ditawarkan untuk pekerjaan satu ini. Apa saja bidang tersebut?

  1. Desainer Grafis

Bidang pekerjaan satu ini memang sedang gencar dicari oleh perusahaan apalagi dengan pengalaman yang mumpuni. Proyek yang ditawarkan juga bermacam-macam seperti membuat logo, promosi marketing, dsb. Cara menjadi freelancer dalam bidang pekerjaan ini bisa dibilang mudah jika kamu mempunyai kemampuan desain serta kreativitas tinggi. Namun, ilmu berbekal kemampuan itu saja belum cukup, kamu harus mampu menggunakan aplikasi desain seperti Corel Draw, Adobe Photoshop, dan Adobe Illustrator.

  1. Penulis

Semakin berkembangnya teknologi, semua orang menjadi sangat tertarik dengan bidang jurnalistik, penulis konten, juga copywriting. Pekerjaan ini digadang-gadang diburu oleh banyak kalangan karena gaji yang didapatkan cukup tinggi. Cara menjadi freelancer dalam bidang ini yaitu kamu harus menguasai ilmu logika, gramatika, stilistika, dan estetika.

  1. Editor

Jika sudah menguasai dengan baik 4 ilmu untuk menjadi penulis, kamu juga bisa menjadi seorang editor. Tugas-tugas yang ditawarkan yaitu mengulas kembali tulisan, mengubah tulisan semenarik mungkin untuk dibaca, dan mencari kesalahan tata bahasa. Cara menjadi freelancer bidang editor yaitu haruslah mempunyai tingkat kejelian yang bagus.

  1. Videografer dan Fotografer

Tidak hanya desain grafis, banyak perusahan yang membutuhkan orang di bidang fotografi, pembuatan video, juga video editor. Pekerjaan yang ditawarkan pun biasanya terkait promosi pemasaran atau mengabadikan momen perusahaan seperti acara internal perusahaan, ulang tahun, dan gathering. Cara menjadi freelancer satu ini, kamu harus mempunyai kamera dengan kualitas bagus, menguasai editing sekaligus fotografi.

Cara Untuk Menjadi Seorang Freelancer


Untuk kamu para fresh graduate, mahasiswa, atau siapapun yang membutuhkan pemasukan tambahan, di bawah ini terdapat beberapa cara menjadi freelancer pemula:
  1. Pilih Bidang Pekerjaan

Langkah pertama cara menjadi freelancer adalah mengidentifikasi terlebih dahulu keterampilan yang dipunya untuk memilih bidang pekerjaan yang pas dan tepat. Misalnya seseorang menguasai ilmu membuat video atau fotografi, maka pekerjaan yang ditekuni yaitu videografer dan fotografer.

  1. Tentukan Target Audiens

Sebagai pekerja lepas, mempunyai kehebatan dalam salah satu bidang saja tidak cukup untuk memikat audiens. Posisikan diri semenarik mungkin dengan keahlian yang dipunya untuk menarik perhatian klien. Kamu juga harus berperan aktif dalam menemukan audiens yang berpotensi mempekerjakan keahlian yang dimiliki. Ini merupakan salah satu cara menjadi freelancer yang paling penting.

  1. Tentukan Rate Jasa

Cara menjadi freelancer yang ketiga adalah menetapkan harga yang pas untuk jasa yang kamu kerjakan di suatu perusahaan. Hal ini dimaksudkan untuk memaksimal jumlah bayaran yang diberikan kepada seorang pekerja lepas sesuai dengan pasar.

  1. Buat Portofolio

Cara menjadi freelancer paling penting adalah membuat portofolio untuk menentukan kualitas kerja. Portofolio ini juga dapat menunjukan pencapaian kamu ketika mengerjakan proyek sebelumnya. Dalam portofolio tersebut kamu harus menggambarkan dengan jelas kontribusi dalam proyek yang dikerjakan sebelumnya. Jelaskan juga apa keuntungan yang dihasilkan dalam sebuah pekerjaan tersebut. Ini akan menjadi unique selling point yang akan menentukan minat klien sekaligus bayaran yang layak kamu dapatkan. 

5. Tampilkan Portofolio di Berbagai Website dan Platform

Setelah membuat portofolio semenarik mungkin, langkah selanjutnya dalam cara menjadi freelancer adalah menampilkan portofolio tersebut di berbagai website pencari kerja. Kamu juga dapat memanfaatkan platform khusus yang disediakan untuk para freelancer. Hal ini dilakukan supaya para audiens atau kliens dapat membaca portofolio yang  dibuat serta sebagai acuan kenapa kamu layak mendapatkan pekerjaan freelance itu.

Tidak sulit kan mencoba peruntungan kamu di dunia freelance? Nah, setelah kamu menjadi freelance dan mendapatkan gaji pertama kamu, pastikan segala keuangan dikelola menggunakan aplikasi perbankan digital. Mengapa? Karena segala aktivitas keuangan bisa dilakukan dengan mudah melalui gadget kamu. Selain itu, mengelola keuangan pun akan semakin menyenangkan tanpa perlu ribet lagi. Belum lagi ada berbagai tawaran menarik seperti suku bunga kompetitif, fitur pengelola keuangan, transaksi keuangan gratis, dsb.

Semua ini bisa kamu dapatkan melalui aplikasi Bank Raya. Cuma di Bank Raya kamu bisa mengelola keuangan dengan mudah, aman, dan menyenangkan. Ayo, gabung menjadi sobat raya sekarang juga!


cara menjadi freelancer,cara menjadi freelancer pemula
Bagikan: