4 Opsi Tempat Menabung yang Aman dan Menguntungkan

Insights | 2022-06-22 06:21:47
4 Opsi Tempat Menabung yang Aman dan Menguntungkan

Rumah bukan lagi opsi tempat menabung yang aman. Pasalnya saat menabung di rumah, uang yang disimpan di suatu tempat, mulai dari celengan atau kotak khusus, lebih rentan terpakai tanpa dikehendaki atau bahkan rusak karena rayap atau hama lainnya. Risiko kecurian ataupun hilang ketika rumah tertimpa musibah juga mengintai tabungan-tabungan yang disimpan di rumah.

Meskipun begitu, bukan berarti kita jadi tidak menabung. Bagaimanapun tabungan sangat diperlukan sebagai bagian jaga-jaga untuk menghadapi risiko keuangan di masa depan. Menabung juga dapat menjadi cara untuk mencapai tujuan keuangan kita di masa mendatang.

Namun jangan khawatir, pilihan tempat menabung yang aman masih banyak, kok. Kita bisa menabung di bank ataupun di perusahaan-perusahaan sekuritas yang sudah berstatus legal agar keamanannya lebih terjamin. Alangkah lebih baik lagi jika kita menabung di tempat atau platform yang sudah memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), seperti berikut.

Pilihan Tempat Menabung yang Aman

Tempat menabung yang aman sebenarnya ada dua, yaitu di bank dan di sekuritas yang sudah berizin OJK. Dari tempat-tempat tersebut, pilihan jenis media tabungan yang aman ada beberapa. Berikut ini adalah 4 opsi produk dari tempat menabung yang aman, yang paling direkomendasikan.

  1. Rekening Tabungan

Rekening tabungan dari tiap bank cenderung menjadi tempat menabung yang aman dan tidak perlu diragukan. Soalnya, tiap nominal yang tersimpan di rekening tabungan bisa dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan sampai dalam jumlah tertentu.

Jangan berpikir transaksi untuk menabung atau mengambil tabungan menjadi sulit ketika kita memutuskan membuka rekening tabungan di bank. Saat ini sudah tersedia berbagai platform yang membuat kita bisa mengakses rekening tabungan dari mana saja, mulai dari mobile banking sampai bank digital. Ini merupakan cara menyimpan uang di rumah agar aman. 

  1. Deposito

Deposito juga termasuk produk perbankan yang bisa menjadi pilihan tempat menabung yang aman. Tidak seperti rekening tabungan biasa yang dapat diambil kapan saja ketika kita membutuhkannya, pengambilan dana di deposito hanya dapat dilakukan ketika jangka waktu yang sesuai kesepakatan tiba. Tersedia beberapa jangka waktu pengambilan deposito, yaitu 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan. Pengambilan dana deposito di luar jangka waktu yang sudah ditentukan bisa mengalami penalti yang mengurangi nilai tabunganmu.

Kelebihan dari deposito adalah suku bunganya yang lebih tinggi dibandingkan suku bunga tabungan biasa. Hanya saja, beberapa bank masih menerapkan setoran awal minimal deposito di kisaran angka Rp10 juta.

  1. Reksa Dana

Reksa dana merupakan pilihan tempat menabung yang aman, sekaligus dapat menjadi sarana investasi yang menjanjikan. Reksa dana sendiri bisa diartikan sebagai wadah yang menghimpun dana dari pemodal untuk nantinya akan dikelola oleh manajer investasi yang berizin dan terpercaya untuk bisa memperoleh keuntungan. Reksa dana kerap menjadi pilihan sebagai tempat menabung yang aman karena tidak perlu modal besar untuk menaruh uang di tempat ini potensi keuntungan yang cukup menjanjikan.

Meskipun termasuk tempat menabung yang aman, reksa dana tetap memiliki risiko. Nilai unit yang kamu beli bisa berkurang sehingga menyebabkan kerugian. Kamu pun baru bisa mendapatkan uang tabungan kembali dari reksa dana jika ada yang membeli unit reksa dana yang kamu punya.

  1. Saham

Saham merupakan bukti kepemilikan nilai dari sebuah perusahaan dari sejumlah modal yang kita setorkan. Selain dianggap sebagai tempat menabung yang aman, banyak orang memilih menempatkan uangnya di saham karena potensi keuntungannya yang besar, yang berasal dari peningkatan nilai jual bukti kepemilikan sampai dengan dividen yang diperoleh dari perusahaan yang bersangkutan. Walaupun memang, ketika memutuskan menabung di saham, risiko penurunan nilai saham yang signifikan sangat mungkin terjadi.

Saham hanya bisa dibeli di bursa efek. Namun saat ini, sudah ada banyak perusahaan sekuritas dengan izin OJK yang dapat menjadi pilihanmu untuk membeli saham dari manapun, bahkan hanya dari ponsel yang ada di genggaman lewat aplikasi.

Menabung di Bank Raya dan Keuntungannya

Berbagai tempat menabung yang aman di atas sebenarnya bisa diakses lewat bank. Ini karena sekarang sudah banyak bank pula yang memiliki anak perusahaan berupa sekuritas yang membuatmu bisa mengakses reksa dana maupun saham. Walaupun memang, produk perbankannya sendiri tetap mengacu pada rekening tabungan dan deposito.

Sistem digitalisasi seperti saat ini pun membuat proses menabung di bank semakin mudah. Contohnya dengan memilih Bank Raya sebagai tempat menabung yang aman, kita bisa menemukan cara menyimpan uang yang aman di rumah sebab tinggal mengakses aplikasi Bank Raya untuk membuka rekening sampai menempatkan dana ataupun mengambil tabungan.

Keuntungan pun siap menanti kamu ketika memutuskan menjadikan Bank Raya sebagai tempat menabung. Berikut ini beberapa keunggulan dari bank digital ini yang dapat menjadi keuntungan tersendiri bagi para nasabahnya.

  • Terpercaya dan Aman

Bank Raya merupakan anak perusahaan dari Bank Rakyat Indonesia  yang merupakan bank pelat merah dan salah satu bank terbesar di Indonesia. Bank digital ini pun sudah mengantongi izin dari OJK untuk operasionalnya sebagai bank. Jadi, kamu nggak perlu ragu meragukan keamanan bank ini dan bisa memercayakan dana kamu seutuhnya di Bank Raya. 

  • Layanan Berbasis Digital

Selain menjadi tempat menabung yang aman, Bank Raya juga akan mempermudah hidup karena layanannya berbasis digital penuh. Mulai dari pembuatan rekening dan berbagai jenis transaksi bisa diakses hanya lewat aplikasi online. Jadi, tidak ada alasan malas ke bank karena mengantre dan makan waktu, bukan?

  • Bunga Tabungan Tinggi

Ini dia keunggulan Bank Raya yang mungkin tidak dimiliki bank lainnya. Soalnya, bunga tabungan yang ditawarkan Bank Raya relatif tinggi, mencapai 7 persen per tahun. Bank mana lagi yang menawarkan bunga tabungan tahunan setinggi ini?

***

Menabung di Bank Raya sangat menguntungkan, bukan? Soal keamanannya, jelas ini merupakan tempat menabung yang aman untuk menjaga nilai uangmu sekaligus mencapai tujuan keuangan di masa depan. Dengan konsep digital yang diusungnya pun, kamu bisa menabung tanpa ribet dan rasa khawatir!


References:

https://sikapiuangmu.ojk.go.id/FrontEnd/CMS/Article/20563   https://www.liputan6.com/bisnis/read/4060200/deposito-atau-saham-mana-yang-lebih-menguntungkan  

https://sites.google.com/bankraya.co.id/softlaunchraya/home 

https://bankraya.co.id/ 

https://www.idx.co.id/produk/reksa-dana/ 

https://money.kompas.com/read/2021/03/09/235100626/apa-itu-saham-definisi-jenis-keuntungan-risiko-dan-cara-membeli?page=all 


menabung yang aman,Cara menyimpan uang di rumah agar aman
Bagikan: