Gaya hidup frugal merupakan cara gaya hidup hemat yang sering diterapkan oleh orang kaya di di dalam maupun luar negeri. Meski tajir melintir, bukan berarti mereka bisa bersikap boros. Malah mereka terkesan hidup lebih sederhana. Cara hidup frugal living ini tak jarang diterapkan oleh musisi, pemain film, CEO, hingga miliarder dunia. Sebut saja Ed Sheeran, Keanu Reeves, Mark Zuckerberg, Leonardo DiCaprio, dan Lady Gaga yang menerapkan konsep frugal living dalam keseharian mereka.
Apakah Gaya Hidup Frugal Sama dengan Pelit?
Menurut Money Manual, konsep frugal living lebih berfokus pada menabung dan membelanjakan uang demi memenuhi kebutuhan hidup, bukan hanya memenuhi keinginan semata. Gaya hidup ini cenderung mengedepankan kesederhanaan, minimalis, dan homesteading. Intinya kamu tahu bagaimana cara mengatur keuangan dengan cerdas dan memiliki tujuan finansial yang cerdas.
Karena konsep kesederhanaannya, tidak sedikit orang yang menganggap gaya hidup frugal sama seperti gaya hidup orang pelit. Padahal keduanya memiliki perbedaan yang signifikan. Cara hidup frugal living tetap mengedepankan kualitas tanpa terkesan boros. Mereka paham apa itu value for money atau mengeluarkan budget minim untuk sesuatu dengan kualitas yang baik. Sedangkan gaya hidup orang pelit lebih mengedepankan nilai kecil suatu barang tanpa memperdulikan kualitas. Pokoknya asal uang yang dikeluarkan lebih sedikit, mereka tidak akan mempertimbangkan hal lain. Jadi sudah paham kan kalau konsep frugal living itu berbeda dengan pelit?
Tujuan dan Manfaat Gaya Hidup Frugal
Konsep frugal living atau gaya hidup hemat memiliki tujuan dan manfaat yang positif untuk masa depan finansial kamu. Setidaknya ada empat manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan menerapkan konsep tersebut:
Banyak Uang untuk Ditabung dan Diinvestasikan
Salah satu manfaat utama dari menerapkan gaya hidup frugal adalah membuka kesempatan luas untuk lebih banyak menabung dan berinvestasi. Wajar saja karena uang yang kamu habiskan cenderung lebih sedikit, jadi semakin banyak nilai yang kamu simpan. Gaya hidup ini juga dapat mempercepat proses menabung karena uang yang kamu simpan atau tabungkan lebih besar nilainya.
Bangun Kekayaan di Masa Depan
Menerapkan gaya hidup frugal artinya kamu tengah berproses untuk membangun kekayaan di masa depan. Jadi, saat pensiun nanti atau sudah tidak bekerja lagi, kamu akan merasa aman secara finansial.
Pensiun Dini
Konsep frugal living bisa kamu terapkan jika berniat pensiun dini. Semakin bertambah usia, semakin banyak kebutuhan yang perlu dipenuhi. Itu sebabnya kamu perlu mempersiapkan diri sekarang juga dengan bantuan gaya hidup frugal.
Raih Kemandirian Finansial
Tidak ingin bergantung pada orang lain secara finansial? Menolak berhutang untuk memenuhi kebutuhan masa depan? Makanya terapkan gaya hidup frugal supaya kamu bisa mandiri secara finansial.
Setelah mengetahui tujuan dan manfaat gaya hidup frugal di atas, pastinya kamu semakin semangat untuk menerapkannya kan? Lantas bagaimana cara hidup frugal living itu?
Tips Menerapkan Gaya Hidup Frugal
Kita tidak akan pernah tahu apa yang akan dihadapi di masa depan nanti, khususnya jika berkaitan dengan kondisi finansial. Sebagai contoh saat dunia dihantam oleh pandemi COVID-19. Perekonomian begitu carut marut dan tidak sedikit orang yang mengalami masalah keuangan. Itu sebabnya kamu perlu mempersiapkan diri untuk menghadapi hal tak terduga seperti ini.
Kamu bisa menghindari masalah finansial dengan menerapkan gaya hidup frugal lho! Bagaimana caranya? Simak tips berikut ini!
Rencana Keuangan yang Fleksibel
Mengingat kita tidak tahu apa yang akan terjadi di kemudian hari, sebaiknya rencana keuangan yang dibuat lebih fleksibel. Artinya kamu bisa menyesuaikan pengeluaran dengan keadaan yang ada. Misalnya, bila dirasa tidak perlu, sebaiknya kurangi makan di luar dan perbanyak memakan masakan di rumah. Sesekali kamu boleh hangout bersama teman atau rekan kerja, tapi pastikan tidak boros ya!
Mengendalikan Diri
Berkaitan dengan poin di atas, cara agar tidak boros adalah dengan mengendalikan diri sebaik mungkin. Pertahankan diri dari impulsive buying dan keinginan untuk sering hangout. Alih-alih, fokuslah pada kebutuhan utama daripada keinginan semata bila ingin menerapkan gaya hidup frugal.
Pentingkan Kualitas
Untuk menerapkan gaya hidup frugal, kualitas sangatlah penting. Pasalnya, barang berkualitas pastinya akan bertahan lebih lama dari barang yang sekedar murah saja. Mungkin harga yang didapatkan sedikit lebih tinggi, tapi sebanding dengan kualitasnya. Kamu juga tidak akan mengeluarkan uang terus menerus untuk membeli barang yang sama.
Tidak Terpengaruh Tren
Menerapkan konsep gaya hidup frugal artinya kamu akan tetap merasa nyaman meski tidak mengikuti tren terkini. Kamu tidak akan peduli pada cemoohan orang yang menilai penampilan kamu terlalu biasa atau ketinggalan zaman. Konsep frugal living membuat kamu kebal tentang penilaian masyarakat terkait mana yang keren dan tidak. Yang penting kamu tetap merasa nyaman dengan diri sendiri.
Gaya hidup frugal memungkinkan kamu untuk menyimpan lebih banyak uang dan mengendalikan diri dari pemborosan. Nah, agar uang kamu tersimpan dengan aman, pastikan kamu menabung di bank digital Bank Raya. Melalui layanan keuangan digital Bank Raya, kamu akan mendapatkan suku bunga kompetitif dan bebas biaya administrasi agar transaksi perbankan lebih hemat lagi. Jangan lupa untuk selalu melacak dan menjaga kondisi keuangan kamu melalui fitur Saku Raya. Yuk jadi Sobat Raya sekarang juga dan nikmati kenyamanan menabung dengan mudah, aman, dan menyenangkan!